Ragam  

Gubernur Sultra Diminta Tidak Hadir dan Membuka Musda KNPI 2021

Avatar photo

KENDARI – Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) H. Ali Mazi, S.H diminta untuk tidak menghadiri dan membuka Musyawarah Daerah (Musda) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Sulawesi Tenggara yang rencana akan digelar pada hari Sabtu sampai Minggu tanggal 29 Mei sampai 30 Mei 2021.

Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Haris Pertama, S.H melalui pernyataan sikapnya ke media ini. Minggu (23/05/2021).

Dalam pernyataan sikapnya Haris juga menyatakan bahwa Musda KNPI yang rencananya akan digelar pada tanggal 29 sampai 30 Mei ilegal.

“Musda KNPI Provinsi Sulawesi Tenggara yang akan dilaksanakan bukan hasil dari keputusan DPP KNPI yang dipimpinnya, maka itu dinyatakan ilegal dan tidak konstitusional,” tegasnya.

Baca Juga:  Bupati Konsel Letakkan Batu Pertama Pembangunan Kantor Manggala Agni

Untuk itu ia meminta kepada Gubernur Sulawesi Tenggara agar tidak menghadiri dan membuka Musda KNPI.

“Saya meminta kepada Gubenur Sulawesi Tenggara H. Ali Mazi, S.H agar tidak menghadiri dan membuka Musda KNPI yang akan digelar pada tanggal 29 sampai 30 Mei 2021. Dan apabila Gubernur H. Ali Mazi, S.H menghadiri dan membuka kegiatan Musda tersebut, maka dapat dinilai bahwa Gubernur Sulawesi Tenggara berniat memecah belah kesatuan pemuda di Bumi Anoa Provinsi Sulawesi Tenggara,” pinta Haris Pertama, S.H Ketua Umum DPP KNPI.

Untuk diketahui berdasarkan Anggaran Dasar, Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) hasil kongres di Bogor pemuda KNPI Tahun 2018, Haris Pertama, S.H terpilih sebagai Ketua Umum Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) periode 2018-2021.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!