Politik

Ketua Rapim Indonesia Optimis Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran Pilpres 2024

Avatar photo
×

Ketua Rapim Indonesia Optimis Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran Pilpres 2024

Sebarkan artikel ini

Mediasultra.co.id II Kendari – Ketua Umum (Ketum) Relawan Pedagang Indonesia Maju (Rapim) Indonesia, Anton Timbang menyalurkan hak pilihnya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 20, Kelurahan Wua Wua, Kecamatan Wua Wua, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), Rabu (14/02/2024).

Saat di TPS 20, Ketua Rapim Anton Timbang didampingi keluarga termasuk salah salah satunya Anggota DPRD Sultra, Yudhianto Mahardika yang juga Calon Anggota Legislatif (Caleg) dari Partai Gerindra.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Anton Timbang mengatakan, partisipasinya dalam Pemilu merupakan bagian dari kewajiban sebagai warga negara yang baik.

“Sebagai warga negara yang baik kami sudah menyalurkan aspirasi untuk memilih DPRD Kota, Provinsi, DPR RI, DPD, dan Presiden,” ungkapnya.

Baca Juga:  Ikuti Deklarasi Pemilu Damai Tahun 2024, Ruksamin: Perbedaan Jangan Dijadikan Perpecahan

Ketum Kadin Sultra ini optimis Paslon Nomor Urut 2 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka bisa memenangkan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 hanya dengan satu putaran.

“Harapan kami semoga Pemilu 2024 ini lancar aman, sukses, berjalan baik, jujur dan adil. Kami juga optimis Bapak Prabowo – Gibran bisa menang Pilpres Sekali putaran,” pungkasnya. (Tim/Red).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!