Politik

Maju Caleg DPR RI, Rusmin Abdul Gani Komitmen Tidak Melakukan Money Poltik

Avatar photo
×

Maju Caleg DPR RI, Rusmin Abdul Gani Komitmen Tidak Melakukan Money Poltik

Sebarkan artikel ini

Mediasultra.co.id II Kolaka – Maju sebagai Calon Legislatif (Caleg) Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Rusmin Abdul Gani, S.E rekrut suara dengan pendekatan dengan kaum milenial. Hal tersebut disampaikan oleh Rusmin Abdul Gani saat di temui oleh media ini di acara Pembekalan Caleg dan Training Of Trainer Badan Saksi Nasional Partai Golkar (TOT BSNPG) Kabupaten Kolaka Tahun 2024 di Kantor DPD Partai Golkar Kabupaten Kolaka, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Selasa (09/01/2024).

Di Sultra ini pemilihnya sekitar 1,8 juta jiwa, dan untuk menjadi anggota DPR RI minimal suara kurang lebih suara 120 ribu.

“Dari jumlah suara tersebut, saya kira banyak cara untuk menggaet suara, diantaranya melakukan pendekatan program, pendekatan dengan tokoh masyarakat, dan terjun langsung mengatasi permasalahan yang ada di lapangan,” jelas Rusmin yang juga Ketua Umum HIPTI Sultra ini.

Ditanya terkait program ke depan, Rusmin menjelaskan bahwa sebagai anggota DPR RI fungsinya tentu adalah pengawasan, penganggaran dan legislasi.

“Selaku anggota DPR RI tentu kita akan melakukan pengawasan terhadap program-program yang akan dilakukan pemerintah. Begitu juga dengan penganggaran, kita berharap anggaran ke depan benar-benar fokus pada potensi Sumber Daya Alam (SDA) kita,” ujar pria yang akrab disapa RAG ini.

Terkait penganggaran, lanjut Rusmin anggaran di Kementerian pertanian itu sebesar 74 triliun tahun 2023. Tapi yang pertanyaannya ada berapa anggaran yang masuk ke Sultra. Padahal potensi di Sultra ini adalah 90 persen adalah petani dan nelayan.

“Untuk itulah dengan kehadiran kita sebagai anggota DPR RI nanti bisa memaksimalkan dari 74 triliun, ya minimal kita berjuang 10 atau 5 persen dari anggaran tersebut bisa turun ke Sultra untuk memaksimalkan potensi sumber daya pertanian. Kalau ini kita maksimalkan maka akan tumbuh lapangan kerja, pengusaha baru, dan akan tumbuh petani-petani modern serta petambak-petambak modern, sehingga hasil pertanian dan peternakan kita bisa kelolah secara industrialisasi,” tandasnya.

Rusmin berharap, selaku dirinya berharap proses politik ke depan semakin sehat, khususnya di internal partai Golkar. Apalagi banyak kader-kader muda.

Dirinya juga berkomitmen bahwa tidak akan melakukan money politik.

“Saya selaku Caleg DPR RI berkomitmen tidak akan melakukan money politik. Memang ini wacana yang tidak populer, tapi kita harus lakukan karena Pemilu 2024 ini adalah milik generasi ke depan. Kalau generasi hari ini cara berpikirnya pragmatisme bagaimana nasib generasi muda ke depan. Untuk itu saya harus berani dan saya harus sampaikan khususnya kepada generasi muda untuk berani tidak melakukan money politik dan berani tidak menjadi bagian dari pada politik jangka pendek,” pungkasnya.

Laporan : Redaksi.





Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!