News  

Media Adalah Mitra Bank Sultra, Tak Ada Maksud Menghalangi Kerja Profesionalnya

Avatar photo

Mediasultra.co.id II Kendari – Sehubungan dengan pemberitaan di media massa/media online yang menyampaikan bahwa Bank Sultra melakukan hal yang dapat menghalangi tugas wartawan/jurnalis dalam rangka melakukan konfirmasi informasi yang terjadi pada beberapa hari lalu (komunikasi dilakukan melalui media whatsApp), maka Bank Sultra secara tegas menyampaikan permohonan maaf, kepada semua keluarga besar media massa/online atas ketidaknyamanan pelayanan. Permohonan maaf tersebut disampaikan oleh Direktur Bank Sultra Abdul Latif melalui Ibu Santi selaku Humas Bank Sultra melalui siaran pers nya pada hari Kamis 9 November 2023.

Selain menyampaikan permohonan maaf, Ibu Santi juga menyampaikan bahwa Bank Sultra tidak ada niat untuk menghalang-halangi. Hal tersebut dilakukan untuk lebih mengenal seluruh insan pers sehingga silaturahmi menjadi lebih dekat.

Baca Juga:  Sekda: Peingatan HUT Konsel ke-19 Bakal Lebih Meriah

“Kami menyadari bahwa keberadaan rekan-rekan pers adalah elemen yang sangat penting dan vital dalam rangka penyebaran informasi kepada masyarakat Sulawesi Tenggara (Sultra), terutama dalam rangka meningkatkan literasi/edukasi kepada masyarakat. Bank Sultra sangat menyadari hal tersebut, sehingga Bank Sultra dengan rekan-rekan pers merupakan partner yang tidak terpisahkan,” ujar Ibu Santi.

Sebagai partner sekaligus mitra strategis, dirinya pun berharap agar seluruh rekan-rekan pers dapat berkolaborasi dan bekerjasama dengan Bank Sultra, dan setia sebagai kanal informasi bagi masyarakat Sultra tanpa mengesampingkan ketentuan-ketentuan yang ada.

Diakhir siaran pers nya, Humas Bank Sultra ini mengajak insan pers untuk senantiasa bekerjasama, dan sama-sama bekerja dalam membantu masyarakat untuk mengakses informasi yang akurat dan berimbang (check and balance) sehingga masyarakat mendapatkan pemahaman yang lebih cerdas dan jernih. (Red).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!