Konawe – Di hari terakhir berlangsungnya kegiatan Gebyar Pendidikan Konawe 2022 diselenggarakan di Lapangan Kantor Bupati Konawe. Di mana sebelumnya diberitakan di media ini bahwa Gebyar Pendidikan Konawe 2022 terselenggara berkat kolaborasi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Konawe dengan sejumlah lembaga.
Ketua panitia kegiatan Gebyar Pendidikan Konawe 2022, Elis menuturkan kepada media ini bahwa di hari terkahir ini diadakan lomba Fashion Show. Selain itu banyak juga kegiatan lainnya seperti Talk Show, Pawai Budaya, Musik Bambu, Tari, dan Pameran serta Bazar.
“Adapun peserta pawai budaya kali ini beragam, ada yang dari SD, SMP, SMA dan teman-teman sanggar yang akan menampilkan treok,” jelasnya.
Dan yang ikut dalam pameran, masih Elis, ada dari komunitas pendidikan, mereka menampilkan komunitas pendidikan yang ada di Konawe dan Kendari. Selain itu ada juga dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan menampilkan benda-benda budaya khas Tolaki, dan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah yang membawa mobil perpustakaan keliling, dan juga tak ketinggal teman-teman dari komunitas literasi. Dalam pameran tersebut, sponsor juga ikut dan teman-teman komunitas UMKM, PMI donor darah dan cek kesehatan gratis.
“Para pemenang diberikan hadiah berupa piala dan bingkisan dari sponsor serta sertifikat. Dan untuk para kolaborator dan komunitas-komunitas yang telah bekerjasama dengan kami di kegiatan ini diberikan juga plakat sebagai bentuk apresiasi kami,” tambahnya.
Untuk para pemenang Elis selaku Ketua Panitia berharap agar tetap berlatih.
“Saya berharap kepada para pemenang agar bisa berlatih lagi, dan terus mengasah kembali kreativitasnya untuk bisa mengikuti lagi perlombaan, atau sebagai bekal nanti kedepan saat sudah dewasa,” harapnya.
Di tempat yang sama Dr. Suryadi, S.Pd., M.Pd selaku Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Konawe sangat mengapresiasi kegiatan Gebyar Pendidikan 2022 Konawe.
“Kegaiatan ini sangat positif, karena ini juga merupakan salasatu visi dan misi Bupati Konawe. Yang mana sektor pendidikan merupakan sektor utama program pembangunan Konawe,” ungkap Suryadi.
“Selain itu dengan kegiatan seperti ini kita juga bisa mengeksplor potensi-potensi keunggulan yang dimiliki oleh anak didik kita, baik dari jenjang PAUD, SD, SMP dan yang sederajat dan SMA serta SMK. Dan juga dengan kegiatan ini kita bisa mengeksplor potensi-potensi budaya kita. Karena saya lihat ada juga kegiatan karnaval budaya yang dilakukan,” tandasnya.
Untuk itu Suryadi berharap dengan adanya kegiatan Gebyar Pendidikan Konawe 2022 ini bisa mensosialisasikan budaya-budaya atau kearifan lokal yang ada di Kabupaten Konawe, karena ini juga merupakan salasatu program utama Bupati Konawe, sebab di Kabupaten Konawe ini multi etnis, sehingga dari semua perbedaan keragaman itu bisa menjadi satu, utuh dalam menjaga kedamaian dan menjaga kearifan lokal.
Reporter : Sri
Editor : HB